Elektrojoss

May 3, 2010

Untirta Akan Gelar EVO

Filed under: HME — elektrojoss @ 6:08 am

Fakultas Teknik (FT) Untirta Jurusan Teknik Elektro kini tengah menyiapkan pelaksanaan Elektrikal Evolution (EVO) pada Juni mendatang.

Acara yang akan dilaksanakan HIMA Elektronik Untirta ini menampilkan serangkaian acara seputar teknologi. “Kami juga telah mulai membuka pendaftaran bagi para mahasiswa yang ingin mengikuti acara ini,” kata Ketua HIMA Elektronik FT Untirta Cilegon Erik Muttaqin saat ditemui di tenda pendaftaran peserta EVO di depan kampus mereka, Minggu (2/5).
Menurutnya, berbagai acara telah dikemas agar semenarik mungkin. Mulai dari lomba robot hingga digelarnya festival Japanis Style. Dalam festival ini para pesertanya diharuskan menggunakan kostum ala tokoh kartun Jepang. “Kami juga membuka seluas-luasnya kepada siapa pun yang merasa bisa merakit robot. Kami juga yakin acara Japan Stylenis akan menarik minat para remaja, terutama pecinta film-film kartun Jepang,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Pelaksana EVO Deofan Manurung mengatakan, dalam kegiatan ini juga akan digelar berbagai seminar dan workshop yang terbuka bagi mahasiswa dan masyarakat umum. Seminar dan workshop ini semuanya bertemakan perkembangan teknologi. “Beberapa seminar akan mengambil tema pembuatan permainan, membangun jaringan wireless komputer sendiri, mengatasi virus tanpa antivirus, hingga sosialisasi pemakaian linux untuk komputer-komputer di rumah,” ungkapnya.

RadarBanten

2 Comments »

  1. Link info :

    http://electrical-evolution.com/
    http://hme-untirta. org/

    Contac person:
    Deofan : 08 1716 8d1a

    Comment by elektrojoss — May 21, 2010 @ 1:16 am | Reply

  2. untuk lomba line follower lintasannya ada gambarnya tidak?
    lebar garis dan peraturannya bagaimana?

    Comment by mariza — May 27, 2010 @ 1:44 pm | Reply


RSS feed for comments on this post. TrackBack URI

Leave a comment

Create a free website or blog at WordPress.com.